Halaman

Selasa, 10 September 2013

Karena Simbol 4 Jari, Anggota Polisi Ramallah Terancam Dipecat

Sejumlah anggota kepolisian otoritas Palestina di Ramallah mendapatkan ancaman pemecatan gara-gara memasang simbol empat jari di situs jejaring sosial, yang menggambarkan simpati mereka pada apa yang dialami pendukung Mursi di lapangan Rabiah Adawiyah, Mesir, yang dibantai oleh pasukan keamanan Mesir.

Sumber-sumber Palestina kepada koresponden Pusat Informasi Palestina mengatakan, sejumlah anggota polisi telah mendapatkan peringatan dari para komandan mereka di dinas kepolisian. Bahwa mereka akan mendapatkan sanksi dan pemecatan bila tidak mencopot simbol empat jari di akun facebook mereka.

Seorang komandan polisi telah menyampaikan kepada anggotanya, "Bila ingin tetap mendapatkan rejekinya, maka harus membuang simbol-simbol seperti ini dari halaman facebooknya."

Disebutkan juga bahwa seorang pejabat di kepolisian otoritas Ramallah sangat marah ketika mengetahui bahwa anggotanya memasang simbol seperti itu, di saat pimpinan otoritas Palestina telah mengungkapkan dukungannya pada kudeta militer di Mesir. (pip)

Asqi Resnawan 10 Sep, 2013


-
Source: http://muslimina.blogspot.com/2013/09/karena-simbol-4-jari-anggota-polisi.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar